Sabtu, 05 Maret 2011

Motifasi Buatku...

bismillah

batas antara bisa dengan tidak adalah saat kamu mengatakan: “aku tidak bisa”


batas antara sabar dengan tidak adalah saat kamu mengatakan: “kesabaranku ada batasnya”


tidak ada orang yang gagal…yang ada adalah orang yang berhenti saat belum berhasil….



jadi….

aku terus berjuang….bersabar…..sampai berjumpa keberhasilan…..

keberhasilan dalam mengerjakan ujian kesabaranku….hari ini…

terimakasih buat mbak Titik yang dah kasih link kata motifasi tersebut dari blog mbak Titik

karena terkadang diri ini merasa ingin marah, dsb saat ada yang tidak menghargaiku sedang aku telah berusaha sekuatku menghargainya, membantunya, dsb. namun alhamdulillah sejauh ini masih bisa dikendalikan.


Penasaran???? -->

Senin, 28 Februari 2011

ether2 mati...

bismillah, 

Kali ini sekedar menulis tentang matinya internet dikantor (qitep in mathematics) sejak ahad dini hari. 

Hari sabtu siang sekitar jam 14 ditelp sama akh Fath untuk dimintai tolong download iso debian 5.07 DVD. setelah mencari cari ketemulah di http://sulawesi.idrepo.or.id/debian-cd/5.0.7/i386/iso-dvd/. Dan jam 15 mulai download dari server kantor. lumayan lah kecepatannya. download 4,3 Gb dengan kecepatan 1,05 Mbps.

Sekitar jam 2 pagi mau ngecek md5sum hasil download malah koneksi ke server kantor error. padahal ping ke IP beres alias tidak bermasalah. Baru ingat kalau IP public yang ke router kantor melalui router lain di PPPPTK Matematika. Ya tentu saja ping ke IP public dapat balasan, yang rusak kan bukan router yang langsung dapat IP public. Saya sih cuma berfikir, ah mungkin listrik mati. Ya sudah lah besok saja kalau sudah di kantor lagi. 

Senin pagi jam 8.30an ada sms masuk ke HP saat saya kuliah. "mas, internet kantor (qitep) mati semua". Ya sudah, saya telp ja yang sms suruh telpon admin PPPPTK Matematika. Saya pun coba menelpon admin tersebut. 2 nomer HPnya mati semua. Ya sudah, saya biarkan saja internet mati sampai saya ke kantor. 

Jam 10.05 saya sampai kantor. tret tetet.... beraksi.... (lebay). 
  1. login di router trus cek IP Neighbour. hasilnya gak ada yang tampak. jelas bermasalah dengan ether2. 
  2. buka ruang server lihat LAN Card. signal lampu tidak beres. beberapa kedipan, trus mati lagi (berulang).
  3. lari ke gedung induk PPPPTK Matematika untuk lihat ujung kabel dari ether2. dan ternyata LAN Card Mati tanpa kedipan lampu sama sekali.
  4. coba dengan LAN Card baru (karena tester kabel ntah kemana akhirnya diputuskan ganti LAN Card dulu) dan ternyata tidak berhasil. (ini keputusan yang salah).
  5. setelah cek sana sini belum ketemu, akhirnya inisiatif pinjam LAN tester ke MTIK PPPPTK Matematika.
  6. cek ujung kabel dan ketemulah masalahnya. LAN Card no 2 di router qitep yang bermasalah karena hanya kabel no 2,3, dan 7 yang nyala.
  7. coba ganti LAN Card. dan belum nyala. tetap hanya kabel no 2,3, dan 7 yang nyala. 
  8. akhirnya kuputuskan memindah ether2 ke ether3 (untuk hotspot). hotspot mati, IP ether3 diganti dengan IP ether2. working...... tapi ya sekali lagi, hotspot mati. biarin saja lah, toh peserta diklat belum ada. hehe..

Mungkin itu dulu tulisan saya saat ini. dokumentasi ini saya tulis berdasar saran dari mas Yuan


Penasaran???? -->

Minggu, 20 Februari 2011

Riview AHA

bismillah,

Kali ini saya ingin menulis tentang AHA yang merupakan salah satu layanan internet di Indonesia. Namun apa yang saya tulis disini merupakan semata-mata pengalaman pribadi saya menggunakan AHA selama kurang lebih 4 bulan. 

Sebelum mengenal AHA saya telah berulang kali ingin memakai layanan internet di rumah. Dari mulai booming M2, Smart EVDO, dsb. Saya pernah mencoba M2, 3, dan Smart. Dari ketiga produk tersebut saya kecewa karena kecepatan benar-benar tidak memuaskan. Mungkin karena lokasi rumah yang di pinggiran. Bahkan sempat terfikirkan untuk mendirikan tower untuk berlangganan ISP dan membuat RT/RWnet. Namun rencana pembuatan RT/RWnet batal karena banyak pertimbangan terutama biaya operasi dan masa depan RT/RWnet dibawah bayang-bayang provider jaringan GSM maupun CDMA yang getol menyediakan layanan internet.

Awal saya melihat iklan AHA sempat pesimis dengan layanan tersebut. "Ah paling ntar sama aja dengan Smart yang awalnya aja kenceng trus kebelakang lemot". Dan mungkin itu pula yang ada dibenak teman-teman. sebelum memutuskan beli, saya mencari informasi dan ingin mencoba terlebih dahulu. Informasi yang saya cari pertama kali adalah info mengenai jangkauan.

Penasaran???? -->

5 posting terbaru